BONSAILAMBAR.COM - Pameran dan Kontes Bonsai Nasional Tahun 2019 yang akan di gelar di Kebun Raya Liwa Kabupaten Lampung Barat mulai tanggal 04 Juli 2019 sampai dengan 16 Juli 2019 sudah semakin dekat, berbagai lembaga, instansi dan organisasi terkait turut mendukung terlaksananya kegiatan ini.
Dari berbagai daerah se Indonesia sudah mengkonfirmasi untuk hadir serta turut meramaikan Gebyar Bonsai Bumi Sekala Bekhak dengan menurunkan hasil karya bonsai andalan dari masing-masing daerah.
Pameran dan Kontes Bonsai Nasional ini juga bertepatan dengan diselenggarakannya Festival Sekala Bekhak VI di Kawasan Sekuting Terpadu dan Festival Kopi di Kampung Kopi Rigis Jaya sehingga pengunjung dari luar daerah bisa menyaksikan kegiatan budaya serta produk lokal selain bonsai.
Brosur dan Banner Gebyar Bonsai Bumi Sekala Bekhak 2019
Tidak ada komentar:
Posting Komentar